Technical Meeting dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 22 Februari 2024 melalui Zoom Meeting dalam rangka  memberikan pengarahan kepada seluruh peserta siswa siswi SMA dan SMK mengenai syarat dan ketentuan seluruh rangkaian lomba.

Adapun kegiatan Technical Meeting ini untuk persiapan bagi para perserta pada babak final untuk kategori Lomba Design Poster Akuntansi, kategori Lomba Estafet Siklus Akuntansi, dan kategori Lomba Cipta Puisi Akuntansi yang akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 23 Februari 2024.

Panitia juga melakukan Technical Meeting untuk persiapan bagi para perserta pada semi final untuk kategori Lomba Cepat Tepat Akuntansi dan kategori Lomba Presentasi Akuntansi yang akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 23 Februari 2024.

Peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah siswa siswi yang berhasil lolos dari babak penyisihan untuk kategori Lomba Cepat Tepat Akuntansi dan kategori Lomba Presentasi Akuntansi dan siswa siswi yang berhasil lolos dari babak semi final untuk kategori Lomba Design Poster Akuntansi, kategori Lomba Estafet Siklus Akuntansi, dan kategori Lomba Cipta Puisi Akuntansi.

Acara dibuka oleh MC, Anis Yuliningtyas

Pembacaan Doa oleh Agus Padli

Kata Sambutan dari Ketua Himakti, Zelfiana

Penyampaian Syarat dan Ketentuan lomba oleh Koordinator Lomba Presentasi Akuntansi, Ririn Mertaresa

Penyampaian Syarat dan Ketentuan lomba oleh Koordinator Lomba Cipta Puisi Akuntansi, Rani

Penyampaian Syarat dan Ketentuan lomba oleh Koordinator Lomba Design Poster Akuntansi, Rifky Alzahran

Penyampaian Syarat dan Ketentuan lomba oleh Koordinator Lomba Cepat Tepat Akuntansi, Naziha Nurazizah

Penyampaian Syarat dan Ketentuan lomba oleh Koordinator Lomba Estafet Siklus Akuntansi, Amalia Dwika Putri

Pada Sesi diskusi dipandu oleh Yudi

Comments are closed.